BAGAIMANA SIKAP YANG TEPAT TERHADAP HADIAH YANG ADA GAMBAR MAKHLUK BERNYAWANYA?

Posting Komentar

 📃💬 BAGAIMANA SIKAP YANG TEPAT TERHADAP HADIAH YANG ADA GAMBAR MAKHLUK BERNYAWANYA? 






Pertanyaan, 


Bismillah, izin bertanya Ustadz 

Ketika kita menerima hadiah misalnya baju utk anak-anak yang ada gambar makhluk bernyawanya. Bagaimana kita menyikapinya, apakah kita buang atau kita beri lagi kepada orang lain, karena gambarnya tidak bisa ditutupi lagi. Mohon faedahnya Ustadz. Barokallahu fyikum. 


Jawaban, 


al-Ustadz Abu Fudhail 'Abdurrahman bin Umar hafizhahullah, 


Syekh Abdul Aziz Ibnu Baz menerangkan, 


وأما اتخاذ المصور فيه صورة حيوان فإن كان معلقا على حائط أو ثوبا ملبوسا أو عمامة ونحو ذلك مما لا يعد ممتهنا، فهو حرام، وإن كان في بساط يداس ومخدة ووسادة ونحوها مما يمتهن فليس بحرام...


"Adapun menjadikan gambar padanya gambar makhluk bernyawa seperti hewan, jika digantung di dinding, dipakai pada pakaian atau sorban dan yang semisal itu dari perbuatan yang tidak menghinakannya, maka hukumnya haram. Jika digunakan untuk alas yang diinjak, dijadikan bantal, guling dan yang semisalnya dari perbuatan yang menghinakannya, hukumnya tidak haram. 


Beliau juga menerangkan, 


وقد رجح الحافظ في الفتح الجمع بين الأحاديث بما ذكرته آنفا وقال: (قال الخطابي: والصورة التي لا تدخل الملائكة البيت الذي هي فيه ما يحرم اقتناؤه، وهو ما يكون من الصور التي فيها الروح مما لم يقطع رأسه أو لم يمتهن). اهـ.


" Sungguh al-Hafidz telah menguatkan di dalam fath al-Baari pendapat menggabungkan antara hadis-hadis yang telah aku sebutkan tadi beliau berkata, 'al-Khattaabii berkata, 


'Gambar yang malaikat tidak akan masuk ke rumah yang ada gambarnya adalah gambar yang haram digunakan yaitu gambar makhluk bernyawa yang tidak di potong kepalanya atau tidak dihinakan penggunaannya.'"


Sumber: 

https://binbaz.org.sa/fatwas/861/%D8%AD%D9%83%D9%85-%D8%A7%D9%84%D8%AA%D8%B5%D9%88%D9%8A%D8%B1.


Kesimpulan dari ini semua, jika bajunya ingin dimanfaatkan, dihilangkan gambar kepalanya atau digunakan untuk sesuatu yang menghinakan gambar itu seperti lap kaki, dibuat sarung bantal dan yang semisalnya. 


Wallahu a'lam


📃 Sumber: Majmu'ah al-Fudhail

✉️ Publikasi: https://t.me/TJMajmuahFudhail


➖➖

Related Posts

Posting Komentar